Institut Al-Ma’arif Way Kanan kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dengan menyelenggarakan program khitanan massal Dalam Rangka Harlah Ilmawa Ke 14 Dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1446 H. pada hari Rabu, 26 September 2024 . Acara ini digelar di Klinik Dr. Diko Pradipta dan dihadiri Rektor dan unsur pimpinan, serta seluruh peserta khitan massal beserta anggota keluarga dan masyarakat setempat.
dalam sambutannya Bpk. Wakidi, S.Pd.I,M.MPd selaku rector Ilmawa menekankan kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian terhadap masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Khitanan merupakan syariat Islam yang wajib bagi seluruh umat muslim. Kegiatan ini digelar bertujuan agar anak-anak tumbuh dengan sehat dan baik sesuai dengan syariat Islam,”
sementara itu, ketua panitia Bpk. H. Sukri, menyampaikan rasa terimakasih kepada klinik Dr. Diko Pradipta yang telah mendukung kegiatan ini.
Saya ucapkan terima kasih kepada klinik Dr. Diko Pradipta yang mensupport kegiatan ini baik dari tim medis, perawat, dokter dan yang lainnya sehingga acara bisa berjalan dengan baik,”
“Semoga tahun-tahun depan bisa lebih banyak lagi pesertanya,” imbuhnya. Program khitanan massal ini diikuti Puluhan anak dari kecamatan baradatu dan sekitarnya. Selain mendapatkan pelayanan khitan secara gratis, para peserta juga menerima paket bingkisan berisi perlengkapan sekolah.